Cara Membuat Pelecing Kangkung Masakan Asli Lombok

pelecing lombok

SJM | Sahabat, jumpa lagi di blog SJM, yang kali ini memberikan tips masakan yang paling populer di bumi seribu masjid nih, apa lagi kalau bukan 'pelecing kangkung'.

Anda yang tinggal di Lombok tentu sudah merasakan bagaimana lezatnya masakan yang satu ini, bahkan bukan orang Lombok kali ya kalau gak pernah makan pelecing kangkung. Karena masakan satu ini merupakan menu wajib yang tidak boleh ditinggalkan, minimal satu kali sepekan biasanya ibu-ibu membuat masakan satu ini.Lebih-lebih di bulan Ramadahan pelecing kangkung adalah masakah paling diminati.

Sedangkan buat Anda yang di luar Lombok mungkin mau mencoba membuat, tentu sangat gampang membuatnya. Atau kalau jalan-jalan ke Lombok sempatkan mampir di warung-warung yang menyediakan pelecing kangkung. Anda pasti akan menemukan masakan ini di berbagai sudut kota atau tempat-tempat wisata.

Nah, sekarang mari kita bikin pelecing kankung, yuk! Pertama-tama kita ke bahan-bahan dulu.
- 3 ikat kangkung
- 1 bungkus taoge
- 4 buah tomat
- 15 biji cabe rawit
- 1 sdt terasi
- gula dan garam secukupnya saja
-
bahan sambel kelapa (sambel nyiur)
- kelapa parut secukupnya saja
- 3 siung bawang putih
- 2 biji cabe merah besar
- 3 biji cabe rawit

Selanjutnya, mari kita membuatnya:
Pertama, didihkan air secukupnya beri sejumput garam lalu masukkan kangkung tunggu sampai lunak atau matang.

Kedua, setelah kangkung matang, kemudian masukkan tauge dan masak hingga matang.

Ketiga, haluskan semua bumbu. koreksi rasa. note : rasa asli pelecing itu pedas dan sedikit asam.

Keempat, haluskan bawang putih, cabe merah dan cabai rawit lalu campur dengan kelapa parut beri gula dan garam. jangan lupa koreksi rasa ya. note : kalo mau lebih enak dan wangi kelapanya di bakar dulu lalu beri parutan kulit jeruk limau.

Kelima, di wadah lain, tata kangkung, taoge dan beri secukupnya sambal nyiur lalu siram dengan bumbu.

Keenam, plecing kangkung siap di nikmati. kalau suka boleh tambah kacang goreng ya. kalo aku sih nggak pake hihi

Selanjutnya, nyam, nyam, nyam......

Post a Comment for "Cara Membuat Pelecing Kangkung Masakan Asli Lombok"